Minggu, 04 April 2021

Mengapa Allah dipanggil Bapa

Minggu, 4 April 2021 Hari Raya Paskah memperingati Kebangkitan Tuhan

Mengapa orang Katolik memanggil Allah sebagai Bapa, jika dicari dasar ke dalam Alkitab baik Perjanjian Lama maupun Perjanjian Baru dapat ditemukan ayat yang memuat pernyataan bahwa Allah adalah Bapa? berikut penjelasan singkatnya.

Perjanjian Lama

Ulangan 32:6 Bukankah Ia Bapamu yang mencipta engkau, yang menjadikan dan menegakkan engkau?

2 Samuel 7:14 Aku akan menjadi Bapanya, dan ia akan menjadi anak-Ku. Apabila ia melalukan kesalahan, maka Aku akan menghukum dia dengan rotan yang dipakai orang dan dengan pukulan yang diberikan anak-anak manusia.

1 Tawarikh 28:6 Ia telah berfirman kepadaku: Salomo, anakmu, dialah yang akan mendirikan rumah-Ku dan pelataran-Ku sebab Aku telah memilih dia menjadi anak-Ku dan Aku akan.menjadi bapanya.

Mazmur 68:6 Bapa bagi anak yatim dan Pelindung bagi para janda, itulah Allah di kediaman-Nya yang kudus

Mazmur 89:27 Dia pun akan berseru kepada-Ku: Bapaku Engkau, Allahku dan gunung batu keselamatanku.

Yesaya 9:5 ...dan namanya disebutkan orang: Penasihat Ajaib, Allah yang Perkasa, Bapa yang Kekal, Raja Damai

Yeremia 3:4 Bukankah baru saja engkau memanggil Aku: Bapaku! Engkaulah kawanku sejak kecil!

Maleakhi 2:10 Bukankah kita sekalian mempunyai satu bapa! Bukankah satu Allah menciptakan kita?

Perjanjian Baru

Matius 5:16 Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di sorga.

Matius 6:4 Hendaklah sedekahmu itu diberikan dengan tersembunyi, maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu

Matius 6:6 Tetapi jika engkau berdoa, masuklah ke dalam kamarmu, tutuplah pintu dan berdoalah kepada Bapamu yang ada di tempat tersembunyi. Maka Bapamu yang melihat yang tersembunyi akan membalasnya kepadamu.

dan masih banyak lagi dimuat bagaimana Allah dapat dipanggil Bapa dalam Perjanjian Baru yang diberitakan sendiri oleh Putera Bapa yaitu Yesus Kristus.

Sedangkan dalam Perjanjian Lama diberitakan dengan perantaraan para Nabi.

Demikianlah sekilas saja tentang mengapa orang Katolik memiliki Bapa. 

Selamat Paskah 2021

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

AddThis

Populer